Kamis, 13 Juli 2023

PRAKTEK KERJA LAPANGAN DI PT. PLN INDONESIA POWER BALI PGU UNIT PLTG PEMARON


PT. PLN Indonesia Power Bali PGU Unit PLTG Pemaron merupakan perusahaan relokasi dari pembangkitan Priok yang ditujukan untuk memenuhi kebutuhan listrik di Provinsi Bali, serta memperbaiki kualitas tegangan listrik Bali bagian utara dan timur. PT. PLN Indonesia Power Bali PGU Unit PLTG Pemaron terletak di jalan Singaraja-Seririt KM 6, Desa Pemaron, Kecamatan Buleleng, Kabupaten Buleleng, Provinsi Bali. Di PT. PLN Indonesia Power Bali PGU Unit PLTG Pemaron terdapat berbagai macam unit mesin aktif dengan kondisi prima yang siap beroperasi setiap saat jika dibutuhkan, salah satunya yaitu mesin Demineralizer Plant. Demineralizer plant adalah sebuah  sistem pengolahan lanjutan dari pre-water treatment plant untuk menghasilkan air  bebas mineral, sehingga memenuhi syarat sebagai air umpan boiler yang akan di ubah menjadi steam. Dengan kata lain, Demineralizer Plant berfungsi untuk menghilangkan garam-garam terlarut di dalam air. Air de-mineral juga dikenal sebagai air de-ionisasi, air yang ion mineralnya dihilangkan. Ion mineral seperti kation natrium, kalsium, besi, tembaga, serta anion seperti klorida, sulfat, nitrat dan lain-lain adalah ion umum yang ada dalam air. De-ionisasi adalah proses fisik yang menggunakan resin penukar ion yang diproduksi secara khusus yang menyediakan tempat pertukaran ion untuk penggantian garam mineral dalam air dengan air yang membentuk ion H+ dan OH-. Karena sebagian besar penyebab air kotor adalah garam terlarut, de-ionisasi menghasilkan air dengan kemurnian tinggi yang umumnya mirip dengan air suling dan proses ini cepat dan tanpa penumpukan kerak. Teknologi demineralisasi adalah proses yang telah terbukti untuk pengolahan air. Sistem air pada Demineralizer Plant menghasilkan air bebas mineral dengan beroperasi berdasarkan prinsip pertukaran ion, degasifikasi dan pemolesan. Sistem air de-mineral menemukan aplikasi luas di bidang uap, listrik, proses dan pendinginan. Di kawasan industri, sistem pengukuran jumlah debit air yang digunakan pada Demineralizer Plant sudah berjalan secara terotomatisasi. Sedangkan sistem pengukuran debit air pada Demineralizer Plant PLTG Pemaron masih dilakukan secara manual.

Berdasarkan gambaran umum instasi PT. PLN Indonesia Power Bali PGU Unit PLTG Pemaron ditemukan beberapa permasalahan yang berkaitan dengan sistem pengukuran Demineralizer Plant. Permasalahan yang dihadapi diantaranya, sistem pengukuran debit air pada Demineralizer Plant PLTG Pemaron masih menggunakan metode manual dan data pengukuran yang dihasilkan kurang akurat, sehingga operator yang bertugas mengalami kesulitan pada saat memonitoring dan rekapitulasi data.

Dari pemaparan permasalahan yang telah dijelaskan diatas, solusi yang diberikan untuk memecahkan masalah tersebut diantaranya, pengembangan proyek sistem pengukuran debit air berbasis Aurdino Mega pada Demineralizer Plant PLTG Pemaron. Aspek yang dikembangkan yakni pada sistem pengukuran yang menggunakan sistem kontrol otomatis dengan menggunakan mikrokontroler jenis Aurdino Mega 2560. Sistem pengukuran debit air ini dilakukan secara real-time. Dengan dikembangkannya pengukuran debit air secara otomatis ini, diharapkan dapat mempermudah operator yang bertugas dalam melakukan pendataan debit air dan hasil data pengukuran yang digunakan lebih akurat. Untuk pengembangan proyek sistem pengukuran debit air berbasis Aurdino Mega pada Demineralizer Plant PLTG Pemaron ini telah didiskusikan secara aktif kepada mentor magang dan telah dilakukan.

Analisis Kegiatan 

Selama melaksanakan kegiatan PKL di PT. PLN Indonesia Power Bali PGU Unit PLTG Pemaron yang berlangsung dari tanggal 20 Februari hingga 07 Juli 2023 penulis ditempatkan di divisi Teknik dan Dokumentasi serta beberapa kegiatan lainnya juga. Dibawah ini adalah tugas-tugas dan kegiatan penulis yang selama menjalani kegiatan PKL di PT. PLN Indonesia Power Bali PGU Unit PLTG Pemaron.



Membantu melakukan perawatan alat pada Generator Panel
    Dalam kegitan ini penulis diberikan tugas untuk melakukan perawatan ringan pada mesin generator guna agar mensin tetap dapat beroperasi secara normal dan tetap optimal.

Maintenance Generator


Membantu dalam melakukan perawatan baterai 
    Dalam kegiatan ini penulis diberikan tugas untuk melakukan perawatan ringan pada baterai serta melakukan pengecekan voltase pada masing masing baterai guna untuk mengetahui beterai masih layak guna dan tidak serta agar baterai tetap awet.

Maintenance batery

Membantu dalam melakukan perbaikan Mesin Kompresor
Dalam kegiatan ini penulis diberikan tugas untuk membantu unit helper dalam perbaikan mesin kompresor guna agar mesin kompresor bisa beroperasi dengan normal kembali.
Repair Compresor Machine

Membantu dalam pengecekan kerusakan pada mesin Generator
    Dalam kegiatan ini penulis membantu dalam melakukan pengecekan kerusakan yang terjadi di mesin generator yang dimana pengecekan dilakukan melalui ruangan Monitoring yang sudah disediakan.
Monitoring System Operating Machine


Membantu dalam pemasangan lampu Mercesuar di Mooring Buoy

    Dalam kegiatan ini penulis membantu dalam melakukan pemasangan lampu Mercesuar di Mooring Buoy guna untuk mooring buoy berjalan optimal kembali dan landasan dapat terlihat dengan adanya lampu mercesuar.

Repair Moouring Buoy


Membantu dalam menyelesaikan Projek PLTG debit air Demineralizer Plant
    Dalam kegiatan ini penulis membantu untuk menyelesaikan projek pengukuran debit air pada Demineralizer Plant PLTG yang dimana menggunakan microkontroler (Arduino Mega) guna untuk memudahkan operator untuk mengecek debit air.


Project Demineralizer Plant PLTG
















  

PRAKTEK KERJA LAPANGAN DI PT. PLN INDONESIA POWER BALI PGU UNIT PLTG PEMARON

PT. PLN Indonesia Power Bali PGU Unit PLTG Pemaron merupakan perusahaan relokasi dari pembangkitan Priok yang ditujukan untuk memenuhi kebut...